Bandar Lampung,
PT Perkebunan Nusantara (PTPN) VII kembali menggelar kegiatan rutin donor darah yang digelar setiap 3 bulan sekali. Kegiatan donor yang dimulai sejak pukul 08.00 WIB di Gedung Pertemuan PTPN VII, Selasa (11/12) dan berhasil mengumpulkan 102 kantong darah.
Penanggungjawab Kegiatan Donor Darah Sofian Machmud mengatakan, kegiatan donor darah ini merupakan bentuk kepedulian kemanusian dari para pekerja PTPN VII. Peserta donor merupakan para pekerja di kantor direksi dan unit usaha, baik Distrik Waysekampung, unit usaha Waybelulu, Rejosari, Pewa, Kedaton dan Bergen. Selain pekerja, kegiatan ini juga diikuti para keluarga pekerja.
Sofian menjelaskan, banyak manfaat yang didapat kalau kita melakukan donor darah. Di antaranya dapat menjaga kesehatan jantung, meningkatkan produksi sel darah merah, membantu penurunan berat tubuh, mendapatkan kesehatan psikologis, dan dapat mendekteksi penyakit serius.
Menurutnya, menjadi pendonor darah itu seperti simbiosis mutualisme. Sebab setiap tetas darah yang kita sumbangkan tidak hanya dapat memberikan kesempatan hidup bagi yang menerima tapi juga memberikan manfaat kesehatan bagi pendonornya.
“Anggapan yang menyatakan mendonorkan darah bisa membuat kita lemas adalah salah. Saat kita mendonorkan darah, tubuh bereaksi langsung dengan membuat penggantinya. Jadi, kita tidak akan mengalami kekurangan darah,” ujarnya.
Menurut Sofian, untuk dapat menyumbangkan darah, seorang donor darah harus memenuhi syarat sebagai berikut calon donor harus berusia 17-60 tahun, berat badan minimal 50 kg, kadar hemoglobin >12,5 gr%, tekanan darah 100-150 (sistole) dan 70-100 (diastole).
“Selain itu, peserta donor juga harus menandatangani formulir pendaftaranan, tidak mengalami gangguan pada pembeku darah serta lulus pengujian kondisi berat badan, hemoglobin, golongan darah, dan pemeriksaan oleh dokter,” jelasnya.
“Untuk menjaga kesehatan dan keamanan darah, calon donor tidak boleh dalam kondisi atau menderita sakit seperti alkoholik, penyakit hepatitis, diabetes militus, epilepsi, atau kelompok masyarakat risiko tinggi mendapatkan AIDS serta mengalami sakit seperti demam atau influenza,” katanya. (lia)
PT Perkebunan Nusantara (PTPN) VII kembali menggelar kegiatan rutin donor darah yang digelar setiap 3 bulan sekali. Kegiatan donor yang dimulai sejak pukul 08.00 WIB di Gedung Pertemuan PTPN VII, Selasa (11/12) dan berhasil mengumpulkan 102 kantong darah.
Penanggungjawab Kegiatan Donor Darah Sofian Machmud mengatakan, kegiatan donor darah ini merupakan bentuk kepedulian kemanusian dari para pekerja PTPN VII. Peserta donor merupakan para pekerja di kantor direksi dan unit usaha, baik Distrik Waysekampung, unit usaha Waybelulu, Rejosari, Pewa, Kedaton dan Bergen. Selain pekerja, kegiatan ini juga diikuti para keluarga pekerja.
Sofian menjelaskan, banyak manfaat yang didapat kalau kita melakukan donor darah. Di antaranya dapat menjaga kesehatan jantung, meningkatkan produksi sel darah merah, membantu penurunan berat tubuh, mendapatkan kesehatan psikologis, dan dapat mendekteksi penyakit serius.
Menurutnya, menjadi pendonor darah itu seperti simbiosis mutualisme. Sebab setiap tetas darah yang kita sumbangkan tidak hanya dapat memberikan kesempatan hidup bagi yang menerima tapi juga memberikan manfaat kesehatan bagi pendonornya.
“Anggapan yang menyatakan mendonorkan darah bisa membuat kita lemas adalah salah. Saat kita mendonorkan darah, tubuh bereaksi langsung dengan membuat penggantinya. Jadi, kita tidak akan mengalami kekurangan darah,” ujarnya.
Menurut Sofian, untuk dapat menyumbangkan darah, seorang donor darah harus memenuhi syarat sebagai berikut calon donor harus berusia 17-60 tahun, berat badan minimal 50 kg, kadar hemoglobin >12,5 gr%, tekanan darah 100-150 (sistole) dan 70-100 (diastole).
“Selain itu, peserta donor juga harus menandatangani formulir pendaftaranan, tidak mengalami gangguan pada pembeku darah serta lulus pengujian kondisi berat badan, hemoglobin, golongan darah, dan pemeriksaan oleh dokter,” jelasnya.
“Untuk menjaga kesehatan dan keamanan darah, calon donor tidak boleh dalam kondisi atau menderita sakit seperti alkoholik, penyakit hepatitis, diabetes militus, epilepsi, atau kelompok masyarakat risiko tinggi mendapatkan AIDS serta mengalami sakit seperti demam atau influenza,” katanya. (lia)
Posting Komentar